10 June 2012

TIPE-TIPE PENGARUH MANAJEMEN


1.       Tipe-tipe mengindera
a.       Gunakan fakta
b.      Contoh-contoh kongkret
c.       Skema yang rinci
d.      Laporan tertulis bagi orang-orang introvert
e.      Gunakan laporan verbal bagi orang-orang ekstrover
Tipe-tipe mengindera introver mengukur hidup mereka dengan kesan yang subjektif, yang sebagaimana di dasarkan pada dunia luar dan sebagian lagi di dasarkan pada dunia dalam (batinnya). Untuk menghadapi mereka dengan efektif, anda harus memahami dari mana mereka berasal.
Tipe-tipe mengindera ekstrover unggul sebagai orang-orang yang realis. Mereka mengukur hidup mereka dengan pengalaman actual dan data serta objek-objek yang kongkret. Ingatlah hal ini, cobalah menggunakannya demi keuntungan anda.
2.       Tipe-tipe intuitif
a.       Diskusi peluang-peluang dimasa depan dan implikasi dari berbagai rencana
b.      Lihat konsep-konsep dibalik suatu gagasan atau masalah
c.       Gunakan rincian-rincian untuk mendukung argument
d.      Bersikaplah antusias dengan seorang intuitif ekstrover
e.      Bersikaplah halus dengan kepada seorang intuitif introvert.
Orang-orang intuitif dapat hidup dengan ambiguitas, dan mereka menyukai penyimpangan dalam pemecahan masalah. Strategi terbaik dalam menghadapi orang-orang intuitif introvert adalah dengan membuat mereka mengungkapkan visi batin dan impian-impian mereka. Sekali pemikiran-pemikiran mereka muncul, sungai pengetahuan mulai mengalir. Ikuti aliran tersebut. Bertanyalah dengan banyak pertanyaan untuk menunjukan kepada orang-orang intuitif introvert bahwa anda memahami pandangan mereka.
3.       Tipe-tipe berpikir
a.       Gunakan analisis yang logis
b.      Bersikap objektif
c.       Sarankan pendekatan-pendekatan yang rasional dan logis
d.      Hindari pendapat-pendapat pribadi atau argument-argumen yang memuat nilai-nilai tertentu
e.      Berikan penekanan pada prinsip-prinsip yang terkait
f.        Tipe-tipe berpikir membenci pemecahan yang setengah jadi atau proposal yang lemah
g.       Lakukan Analisis untung-rugi
Orang-orang bertipe pemikir kadang-kadang lupa dengan lingkungan mereka, khhususnya tipe berpikir introver. Mereka terutama memfokuskan pada aspek-aspek rasional dari situasi, kadang-kadang tanpa mempertimbangkan dampaknya pada orang lain. Kebijaksanaan bukalah atribut terbaik mereka, kecuali ketika kebutuhan-kebutuhan semacam pengasuhan dan afiliasi menentukan fungsi berpikir mereka.
4.       Tipe-tipe merasa
a.       Berikan daya tarik kepada individu
b.      Factor-faktor personal dari situasi apapun
c.       Tekankan pada kontribusi positif
d.      Hindari menyalahkan orang, tetapi lebih dipusatkan pada factor-faktor kondisional yang perlu diubah
e.      Jangan mencoba mempengaruhi seseorang yang bertipe merasa secara terang-terangan
Tipe-tipe merasa membutuhkan waktu untuk menyelaraskan diri dengan suatu suasana, dan mereka mungkin memperlambat anda lantaran kebutuhan ini. Jika suasana itu tidak mereka sukai, mereka mungkin secara halus memaksakan suasana mereka sendiri. Gagasan dan fakta tidaklah cukup bagi mereka. Mereka pasti mengevaluasi dan menghubungkannya dengan segala sesuatu. Tipe-tipe merasa bisa bertindak bijaksana atau mungkin menghina. Seorang bertipe merasa yang terluka mungkin mengenali dan mengambil keuntungan dari kelemahan orang lain.  

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home